Rayap, binatang kecil yang bisa menghancurkan gedung bertingkat. Rasanya hampir tidak ada manusia yang mau berteman dengan rayap. Si pemakan kayu-kayu yang menyebabkan rusak perabotan, kusen, tulangan rumah, bahkan kertas-kertas, buku dan arsip penting itu memang bukan sahabat yang menyenangkan di areal rumah kita.
Menurut Dwi Krusyanto, marketing CV AJI, pencegahan rayap sangat perlu dan sangat murah apabila dibandingkan dengan kerugian yang terjadi setelah rayap menyerang. Bayangkan saja apabila kayu-kayu dirumah Jupalist terserang rayap, sejumlah dana harus dialokasikan untuk membongkar dan menggantinya. Membongkar rumah jelas membutuhkan dana yang tidak sedikit dan yang sering terjadi adalah dana yang keluar melebihi perkiraan. Jika yang terserang adalah buku-buku koleksi dan arsip berharga Anda, akan sangat sulit bahkan hampir mustahil menggantinya.
Proses pengendalian rayap ini biasa disebut fumigasi. Selama ini proses fumigasi yang dilakukan CV AJI memerlukan waktu 3 hari. Hal ini dimaksudkan supaya proses fumigasi sempurna dan tidak sia-sia. Obat yang dipakai meliputi fumigan padat bermutu tinggi, ditambah zat pengaktif dan bahan pengikat. Proses ini dilakukan dengan mempertimbangkan safety dan efektivitas yang ketat.
Perusahaan yang berlokasi di komplek Patria Jaya ini membuka konsultasi fumigasi untuk rumah tangga seiring dengan tumbuhnya kesadaran akan pentingnya fumigasi sebelum terlambat. Konsultasi bisa juga dengan langsung mengontak marketing CV AJI. Jadi, jika Jupalist bertempat tinggal di sekitar Pondok Gede bahkan juga di wilayah lain dan ingin melindungi rumah atau gedung dari serangan rayap atau hama lainnya, mengapa tidak berbincang-bincang saja dengan CV AJI? Tidak dipungut biaya untuk konsultasi, jika dilakukan dirumah Jupalist, bisa jadi hanya sekedar menyediakan teh atau kopi saja.***
Sumitro, Pakar Anti Rayap Pondok Gede
Adalah Sumitro HP. Orang yang siap membantu siapapun juga yang mempunyai masalah dengan rayap. Melalui CV AJI, Sumitro dan timnya terjun di ranah usaha fumigasi atau pembasmi rayap sejak tahun 80an. Dengan usianya yang sudah 70an, dan manajemen perusahaan yang masih konvensional, usaha Sumitro memang sempat menurun setelah era jaya CV AJI di tahun 90-an sampai awal 2000-an.
Kini dengan manajemen baru membuat CV AJI kembali menggeliat dengan menjawab kepercayaan banyak instansi yang memiliki gedung besar. Baru-baru ini mereka membantu instansi seperti BAKOSURTANAL, ruang perpustakaan Mahkamah Konstitusi, dan Institut Sandi Negara dengan mengatasi masalah rayap yang mengancam kantor mereka.
Spesialisasi dan geliat perusahaan ini bisa dibanggakan ditengah persaingan perusahaan yang bergerak dalam pengendalian hama yang kini didominasi pemain asing.***
Untuk informasi lebih lanjut hubungi: CV AJI, Komplek Patria Jaya, III Blok A/50, telp. 021 8468056 atau Marketing: Mumtaz, 085888338343.