Seputar Wirausaha

Pasar Ikan Jalan Sumenep Jakarta: Berpadunya Bisnis dan Hobi

Konon bisnis paling ideal adalah yang berangkat dari hobi. Memotret kehidupan pasar ikan Jalan Sumenep Jakarta menyisakan hipotesa lain: ini peluang membisniskan hobi orang! BTW, yang sedang tren ternyata: Aquascape.

Memelihara binatang piaraan adalah hobi yang bagus, apalagi untuk usia anak, kata ahli kepribadian. Ketika orang beranjak dewasa, memelihara binatang seperti burung, ikan atau satwa lain ternyata tetap menjadi pilihan aktivitas. Dengan berbagai alasan. Katakanlah ini sekedar hobi. Tapi hobi ditangan orang dewasa ini rupanya menghasilkan peluang usaha baru!

Di pasar ikan Jalan sumenep, pehobi ikan berbagai jenis baik ikan kolam seperti koi, akuarium air tawar dan laut hingga aquascape dengan penyedia segala kebutuhannya dipertemukan di sini.

Harga ikan hias di apasar yang merupakan relokasi dari Jalan Kartini ini, lumayan tinggi. Koi misalnya ditawarkan dari Rp.300.000,- hingga jutaan rupiah. Apalagi yang didatangkan dari luar negeri. Sementara itu ikan Discuss bisa berharga Rp. 200 ribu hingga Rp. 700 ribu.

Aquascape Primadona Baru Pecinta Aquarium
Salah satu Aquascape yang ada di Pasar Ikan Hias Jalan Sumenep, jakarta. Minggu 7 Juli 2019. Foto: Ujungaspal.com

Nah, yang juga sedang hits di sini adlah aquascape. Seni berkebun di dalam akuarium ini dikembagkan di Jepang. Konon Takashi Amano yang memulai kreasi ini sekitar tahun 1990. Selengkapnya bisa dibaca di sini.

Aquascape yang memang unik dan sedang menjadi kegemaran ini, tak kalah bernilai. Sebuah akuarium aquascape ukuran 60 cm komplit bisa berharga Rp. 1,2 – 2,5 juta rupiah.

“Untuk memulai hobi aquascape, bisa dari belajar lewat You Tube, sebelum membeli perlengkapannya,” ujar Santosa dari toko Aquablie, salah satu toko aquascape terlengkap di Pasar Ikan Jalan Sumenep ini. Jadi biaya tak selamanya harus besar di awal.

Aquascape karya Rio. (Foto: Rio)

Rio, seorang pecinta ikan hias dan akuarium yang tinggal di Jakarta bahkan bisa berkreasi dengan material yang sederhana, namun menghasilkan komposisi aquascape yang menawan. Rio juga mengandalkan Pasar Ikan Jalan Sumenep ini sebagai rujukan dan sumber mencari alat dan bahan-bahan aquascape.

Lagi-lagi, sebuah hobi bisa menjadi pemicu lahirnya putaran ekonomi yang menjanjikan. Jangan ragu menyeriusi hobi.***

Leave a Comment